jurnalmadura.com
NEWS TICKER

Satu Kotak Suara Terkirim Ke-kelurahan lain. PPS Mlajah Langsung Terjun ke-Lapangan

Selasa, 16 April 2019 | 1:16 pm
Reporter:
Posted by:
Dibaca: 690

JurnalMadura.com. Bangkalan-Memasuki H-1 pemilihan calon legislatif dan pemilihan Presiden yang akan dilaksanakan besok, Rabu (17/04/19), persiapan demi persiapan suksesi pesta demokrasi lima tahunan sudah 99%, kesibukan para panitia pelaksana Pemilupun semakin ekstra, baik panitia KPUD, PPK, PPS ataupun KPPS.

Salah satu yang sibuk mempersiapkan pendistribusian Kotak suara pemilu terlihat di kelurahan Mlajah Kecamatan Bangkalan Kabupaten Bangkalan Madura Jawa Timur, Selasa (16/04/19).

” Saat ini kita sedang mengecek dan memilah kotak suara yang akan didistribusikan ke TPS,” ucap Abd. Gaffar, salah satu Panitia di Kelurahan Mlajah.

Pendistribusian sendiri menurut Gaffar sapaan akrab pria paruh baya ini, akan dimulai nanti malam tepatnya pukul 00.00 WIB dengan melibatkan pengamanan dari pihak Kepolisian, Panwaslu serta linmas di masing-masing TPS.

” Setelah kita melakukan pengecekan dan memilah kotak suara, ternyata ada satu kotak suara DPD RI yang ke ikut ke Kelurahan Karaton, Alhamdulillah barusan udah diambil dan sudah ada disini,” terangnya. (jim/lil)

VelocityDeveloper.com Copyright 2017 ©. All Rights Reserved.