jurnalmadura.com
NEWS TICKER

PDB Ditutup Besok, SMPN Masih Belum Penuhi Pagu

Kamis, 27 Juni 2019 | 5:33 pm
Reporter:
Posted by:
Dibaca: 433

BANGKALAN – Pendaftaran peserta didik baru (PPDB) tingkat SMP akan ditutup esok hari (28/6/2019). Namun, masih ada SMP di Bangkalan yang masih belum memenuhi pagu.

Hal tersebut ditemukan saat Komisi D dan Disdik melakukan sidak PPDB di beberapa sekolah. Meski beberapa sekolah telah memenuhi pagu, namun berbanding terbalik dengan salah satu sekolah yang pagunya hanya terisi separuh.

SMPN 3 Bangkalan misalnya, dari 224 pagu yang disediakan hanya terisi 132 pendaftar. Hal tersebut berbeda dengan SMPN 1 dan SMPN 2 Bangkalan yang memiliki pagu cukup bahkan berlebih.

“Saya melihat ada sekolah yang masih kekurangan pagu. Seperti kita ketahui, dari 224 kuota, hanya 132 terisi. Sisanya masih kosong,” ucap Ketua Komisi D Nur Hasan.

Mengetahui hal tersebut, Kepala dinas pendidikan Bambang Budi Mustika mengatakan pihaknya akan segera melakukan pemerataan. Hal ini perlu dilakukan, agar seluruh siswa dapat sekolah meski bukan di sekolah pilihannya.

“Sabtu nanti kami akan keliling lagi, melihat hasil sekolah mana yang masih kekurangan atau kelebihan pagu. Alternatifnya, ya akan kita bagi ke sekolah terdekat yang masih memiliki slot kosong untuk siswa tersebut. Yang pasti, tidak akan ada siswa yang tidak sekolah,” pungkasnya (yis/lil)

VelocityDeveloper.com Copyright 2017 ©. All Rights Reserved.